Saturday, August 16, 2014

Masalah yang mungkin dihadapi oleh pengguna "PHP Composer" dan beberapa solusinya

Lama banget blog ini nggak pernah dikasih makan. Atas dasar usulan teman ane yang keren (yang inisialnya adalah Jamal Apriadi), yaitu tentang menuliskan solusi untuk masalah yang pernah dihadapi di blog. Katanya biar kalo suatu saat lupa tinggal buka blog sendiri. Usulannya menarik, masuk akal dan berhubung ane 'sering banget' kedapetan masalah. Ane putuskan sebisa mungkin menuliskan semua solusi atas permasalahan ane ke blog ini. Semoga saja ke depannya sering dapet masalah dan cepet nemu solusinya. Amiin.

Oke sekian aja pembukaannya. Sekarang mari melangkah ke pembahasan tentang Masalah yang mungkin dihadapi oleh pengguna "PHP Composer" dan beberapa solusinya. Berikut masalah-masalah yang mungkin ditemui oleh pengguna "PHP Composer".

  1. Peringatan "man-in-the-middle-attack".
    Masalah ini muncul saat ane mulai menggunakan PHP Composer di linux. Ane pakai jaringan tri yang entah mengapa susah download kalau kuota sudah dibawah 3 GB. 

    Entah karena jaringannya atau gimana kalau ane pakai composer selalu ada peringatan "man-in-the-middle-attack".

    Setelah sekali gugling, ane nemu link ini https://github.com/composer/composer/issues/2835.

    Setelah baca-baca beberapa saat, ane menyimpulkan bahwa ane nggak bisa mengakses jaringan http, jadi harus pakai https, entah mengapa deh.

    Disitu di komentarnya Seldaek yang ini https://github.com/composer/composer/issues/2835#issuecomment-38678249 dikasi tau cara merubah link repositori packagist.org biar lewat ke https.

    Setelah ane coba langkahnya ternyata berhasil gan. Ane bersyukur banget ada yang udah 'kena' masalah itu duluan. Jadi ane tinggal make yang udah ditemukan.

    Nah, seperti langkah yang dijelaskan di komentarnya seldaek, ini yang ane lakukan.

    - edit config.json nya composer, dengan perintah:
      composer config -ge
    - nanti akan ditampilkan file config.json nya composer. itu diedit pake vim gan, kalau bingung ini ane kasih Vi Cheat Sheet.
    - tambahkan config seperti ini gan (ane anggap agan udah paham tentang json ya):
      "repositories": {"packagist": {"url": "https://packagist.org", "type": "composer"}
    - habis itu tinggal dicoba, berhasilkah?
  2. Belum nemu masalah kedua gan, nanti kalau nemu lagi masalah ane share lagi. Atau kalau agan nemu masalah, coba komen ya, nanti kita coba pecahkan sama-sama.

Nah gan itu aja yang bisa ane tuliskan, meskipun kata-katanya berantakan, ane harap bisa diserap sebagian atau semuanya. hehe...

Silahkan menuliskan komentar agan kalau ada pertanyaan atau kritik saran.